Helaan napas pertama

mmmm..... helaan napas setelah lega dari minggu penuh beban di Ujian Semester kini bisa kulakukan. Saya benar-benar menghadapi hari berat dengan 12 pelajaran yang diujikan dan berturut-turut. Sekarang, saya bisa kembali mengurus blog ini. Dan kini kita lihat (bahasa gaulnya flashback) pada gelaran ujian semester minggu lalu.

Hari senin yang libur karena Idul Adha memberikan waktu lebih untukku menghafal. Tapi aku (aku apa saya ya?) malah nyantai. Entah kenapa, setiap ujian aku selalu santai. Padahal remidial selalu menghadang. Tapi tetap sedikit-sedikit baca buku.

Pelajaran pertama adalah b. Indonesia, PKn dan b. Jerman. Untuk b. Indonesia mungkin tak terlalu sulit. Dan untuk PKn si ibu pengajar malah dengan konyolnya mengatakan bahwa semua soal ada di buku paket..!! (dan akhirnya nilaiku tidak remidial) dan masalah muncul pada pelajaran b. Jerman. Bahasa asing yang aneh dan sulit ...!

Aneh karena semua benda dalam bahasa jerman mempunyai kelamin..! dan itu sulit....! apalagi aku masih belum sempurna menerjemahkan kata demi kata dalam bahasa jerman itu.

Hari kedua ada matematika (yang sampai saat ini masih menjadi musuh terbesar!) dan pelajaran agama (mengaku agama islam tapi waktu mengerjakan soal ternyata sulit..!). dan di jam terakhir penjaskes.

Hari ketiga hanya ada 2 pelajaran. Yaitu ekonomi dan sejarah. Kedua-duanya sulit dan memerlukan hafalan yang banyak. Aku pesimis dengan pelajaran ini.

Hari keempat ada b. Inggris dan geografi. B. Inggris yang sudah kuperdalam ternyata masih sulit dan kadang ceroboh dalam memilih jawaban.

Nah, saatnya aku bertahta di hari terakhir. Ada sosiologi dan pelajaran favoritku... TIK...!! semua orang tertuju padaku ketika hari itu tiba. Semua mengharapkan aku dan aku jadi aneh...! aku memperdalam secara serius tentang jaringan dan internet. Materi itu sulit bagiku. Tapi sudah aku coba (ditambah ada elearning yang sebagian soalnya muncul di soal ujian kemarin).

Tapi pada pelaksanaannya selalu tidak semudah yang dibayangkan. Tekadku untuk meraih nilai sempurna sepertinya tidak akan terwujud semester ini.

Hal-hal unik yang terjadi adalah tradisi contek-menyotek yang masih menjamur. Dan beberapa celetukan lucu yang meringankan otak kami pada saat ujian. Dan jangan lupa untuk mematikan dering hp anda, karena siapa tau teman anda mengirim sms jawaban kepada anda...! dan simpanlah direktori nomor teman anda dengan baik... dan anda dapat bersms ria pada saat ujian berlangsung...! he..he...

NB : helaan napas kedua akan aku hembuskan ketika aku selesai pada periode remidial (takut di remidial, makanya belum napas lagi nehh...!)

No comments:

ayo, komentari apa yang telah anda baca..! berkomentar berarti telah ikut melestarikan budaya ngeblog. jangan sia-siakan waktu anda dengan berdiam diri.. berkaryalah dan menginspirasi orang lain..!

Powered by Blogger.