Acara sahur

Terbangun saat pagi hari untuk sahur merupakan kegiatan yang rutin kita lakukan saat bulan Ramadhan. Tentunya dengan berbagai hidangan yang tersedia, kita dapat mengisi perut kita untuk nantinya dibawa berpuasa seharian penuh. Apa pelengkap sahur? Tentunya selain kita sibuk makan, kita juga akan disuguhi acara sahur yang beragam.

Tak dapat dipungkiri, media Televisi menjadi media yang ampuh untuk menyebarkan suatu kabar. Dari sana, kita dapat mengetahui informasi kegiatan Ramadhan di semua tempat di Indonesia. Dalam hal sahur, Televisi berlomba-lomba untuk menayangkan acara-acara hiburan untuk menemani sahur anda. RCTI misalnya, setiap tahun mereka mengadakan acara-acara yang beda. Jika tahun kemarin kita disuguhi lawakan Tukul dengan nama acara ‘Stasiun Ramadhan’, kini mereka beralih ke sitkom. Dan unsur teknologi kentara disana. Global TV menyajikan cagur sebagai bintang dalam acara ‘Sahur Cagur’. Seperti biasa, komedi situasi menjadi pilihan utama.


Beda dengan SCTV yang masih setia dengan sinetron ‘Para Pencari Tuhan’ yang kini memasuki tahun keduanya. Jika pada tahun-tahun sebelumnya SCTV telah akrab dengan kisah ‘Lorong Waktu’, mungkin mereka ingin membangun image serupa dengan hadirnya dinetron ‘PPT’ itu. Untuk acara sahur di Stasiun TV lainnya saya belum sempat nonton. He..he.. jadi nonton aja sendiri. Yang penting, semua acara sahur itu dapat bermanfaat bagi kita semua.

No comments:

ayo, komentari apa yang telah anda baca..! berkomentar berarti telah ikut melestarikan budaya ngeblog. jangan sia-siakan waktu anda dengan berdiam diri.. berkaryalah dan menginspirasi orang lain..!

Powered by Blogger.