Susahnya Mengenalkan Teknologi Kepada Pemula

Di suatu kesempatan teman saya bertanya

“aku punya file gambar di belakangnya .jpg (baca:dot JePeGe) trus di rename, eh malah gak bisa dibuka, ada bacaan yang kayak gitu... gak ngerti!!” dan saya menjawab.

“Oh itu ekstensi filenya ilang. Coba kamu kasih nama pake ekstensinya lagi. Misalnya gambar.jpg. nanti juga kembali.” Kataku.

Temanku bertanya kembali.
“ekstensi apaan?”

Percakapan tersebut menggambarkan bahwa teknologi memang belum sepenuhnya user friendly, terutama untuk pengguna baru. istilah-istilah yang sekarang terpakai, belum dapat dipahami oleh pengguna rumahan. Kemudahan bahasa teknologi menjadi tuntutan tersendiri bagi pemula. Sehingga mereka dapat ‘berinteraksi’ dengan teknologi dengan lebih mudah. Sebetulnya banyak referensi yang ada untuk pemula, tapi banyak pula menyertakan kata-kata yang sulit. Itu sama saja dengan memperburuk. Perlu ada pengenalan yang baik tentang istilah-istilah teknologi dan pengenalan awal tentang suatu fungsi dan dasar berkomputer, sebelum dia menjadi korban keruwetan dunia teknologi. Agar pengguna yang baru dapat meneruskan ketertarikannya terhadap teknologi yang baru dia kenal.

Perlu diketahui, banyak masyarakat Indonesia yang masih belum akrab dengan teknologi, itu sedikitnya disebabkan oleh pengenalannya yang buruk mengenai teknologi. Tentang tampilan yang ribet, atau bahasa-bahasa yang sulit dimengerti. Kepolosan itu pula yang menyebabkan beberapa masalah seputar keamanan berkomputer, seperti virus yang menyerupai file yang dengan mudahnya dapat di klik oleh pengguna, sembarangan mencolok-colok USB Flashdisk bervirus, Atau coba-coba asal klik tanpa tujuan yang jelas sehingga muncul masalah.

Cacat lain pada tenologi adalah belum terdistribusi dengan baik. Tapi tidak semata-mata karena teknologi belum menyebar, hanya saja daya serap masyarakat pada teknologi masih kurang. Masalah ini muncul karena ekonomi negara ini yang masih rendah, maka kebutuhan akan teknologi dapat dikesampingkan sebagai kebutuhan tertier. Maka, makin sulitlah teknologi masuk ke pengguna kelas menengah kebawah.

Kebuntuan yang dialami teman saya mungkin hanya sebagian dari banyak masalah kecil lain seputar teknologi yang belum dapat terpecahkan oleh pengguna komputer pemula, yang paling penting bagaimana teknologi ini dapat dikenal lebih mudah untuk pemula.

Saya berikan pendapat untuk penyelesaiannya

Ajarkan bahasa inggris dengan baik.
Bahasa Inggris merupakan bahasa Universal untuk ternologi saat ini, maka perlu ada pemahaman awal dari segi kebahasaan. Jadi meskipun dia belum mengenal Teknologi, dia dapat mengerti alur/sistem sebuah perintah dengan bahasa yang dia kuasai.

Kenalkan teknologi pada anak sejak dini
Bagi orang berekonomi baik, kebutuhan komputer mudah untuk dipenuhi, mereka dapat dengan mudah meng-upgrade periferal komputer sesuai dengan perkembangan yang ada. Tapi bagaimana dengan orang dengan ekonomi pas-pasan? Tentunya kebutuhan ini sulit dipenuhi. Maka jelas, dengan mengajarkan teknologi sejak dini (jangan jauh-jauh, lihat teknologi HP), kita dapat dengan mudah belajar pada tahap selanjutnya.

Perbanyak referensi tentang istilah-istilah teknologi
Ini menuntut keseriusan dan ketekunan, setelah kita tahu, maka perlu ada pengenalan yang baik tentang serba-serbi misalnya sebuah program. Tentu saja di dlamnya terdapat banyak istilah yang belum kita kenal. Jadi kita harus banyak membacar referensi yang ada untuk menambah tingkat pemahaman kita terhadap teknologi

Tingkatkan taraf hidup masyarakat
Yang satu ini dilihat dari segi ekonomi. Sebenarnya faktor ini berhubungan secara tidak langsung dengan pengembangan teknologi. Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya. Jika kita tergolong orang berekonomi baik, maka mudah bagi kita untuk terus up-to-date perkembangan teknologi, tapi bagaimana dengan yang berekonomi kurang? Itu dia masalahnya. Tentunya dengan meningkatnya taraf hidup masyarakat kita, maka bukan hanya teknologi kita saja yang maju, tapi semua aspek kehidupan bisa ikut maju.

1 comment:

  1. lama2 juga ngerti koq..asal mrk sering bergaul ma interet aj...sekolah2 juga mesti bkin ekskul ttg komputer yg bs bkin anak2 tertarik ama teknologi gtu..

    ReplyDelete

ayo, komentari apa yang telah anda baca..! berkomentar berarti telah ikut melestarikan budaya ngeblog. jangan sia-siakan waktu anda dengan berdiam diri.. berkaryalah dan menginspirasi orang lain..!

Powered by Blogger.