kata-kata terakhir menuju UN..



menghadapi UN, saya bersama rekan-rekan saya menghimpun masa dan melakukan sharing pengalaman dari pra UN. dan kita menyatakan siap menghadapi UN. saya langsung memberi sebuah surat untuk direnungkan dan menjadi sebuah semangat lewat Facebook. berikut ini surat yang dikirim lewat grup calon alumni smansa 2010.


kawan.. mari kita renungkan bersama saat2 terakhir kita disini... kita pikirkan apa yang akan kita hadapi nanti, dan apa yang akan kita kejar di masa depan.. berjuanglah kawan, sesungguhnya kita semua satu, dan akan menjalani ini semua dengan tekad satu. LULUS DENGAN AMAN DAN MEMUASKAN..

kawan, apa yang sudah kita lakukan selama ini, adalah kerja keras tiada henti.. entah apa yang akan terjadi nanti, itu adalah kehendak yang maha kuasa, dan kita harus pasrah juga menerima semuanya..

ingatlah kawan, kita semua akan selalu bersama. ingatlah kawan, orang tua di rumah selalu mendoakan kita. ingatlah kawan, guru-guru kita menunggu dengan penuh harap. ingatlah kawan, banyak yang sedang menunggu kita setelah ini, ada harapan yang tinggi dijunjung, ada perasan yang meluap-luap, ada optimisme yang harus kita dapat, dan ada do'a yang harus kita panjatkan...

kawan, marilah jujur pada diri kita.. kita tidak bisa bergantung pada orang lain. yang tahu kemampuan kita adalah diri kita sendiri. yang menentukan nasib kita adalah diri kita sendiri. jadi, bekerjalah dengan jujur untuk mencapai kesuksesan..

kawan, mari kita hadapi ini...
atas nama smansa 10
Majalengka, 19 Maret 2010
Ricky P. Ramadhan

tapi kalo diliat akhirnya, surat ini lebih mirip teks proklamasi ya..? he...

No comments:

ayo, komentari apa yang telah anda baca..! berkomentar berarti telah ikut melestarikan budaya ngeblog. jangan sia-siakan waktu anda dengan berdiam diri.. berkaryalah dan menginspirasi orang lain..!

Powered by Blogger.