Memakai script teks terpotong

Dalam dunia blogging, salah satu tutorial yang paling dicari blogger pemula adalah bagaimana memotong artikel menjadi tidak full ditampilkan dalam 1 halaman. Dan kalo kita cari di search engine, banyak sekali sumber-sumber yang memasang postingan kayak gini. Dan saya menjadi orang yang ikut campur dalam hal ini.

Istilah yang paling tenar untuk teks terpotong ini adalah read more atau baca selanjutnya (sama aja ya?), Uniknya, beberapa sumber memasang kode yang berbeda. Jadi sulit mau pasang yang mana. Padahal hasilnya sama aja.. yang saya punya adalah kode sederhana dan mudah buat dicari di dalam template.

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah buka browser...
Kemudian masuk ke blogger dan login..
Sesampainya di dasbor, masuk ke tata letak dan arahkan ke Edit HTML
Ini kode pertama buat menyusun teks terpotong

<style>
<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
span.fullpost {display:inline;}
<b:else/>
span.fullpost {display:none;}
</b:if>
</style>


Dan script tadi disimpan di bawah kode ]]></b:skin> atau sebelum kode </head>
----------------------------------------------------------------------

Nah setelah itu simpan kode
<b:if cond='data:blog.pageType != "item"'>
<a expr:href='data:post.url'>Selanjutnya..</a>
</b:if>

Dibawah kode <p><data:post.body/></p>
-----------------------------------------------------------------------

Simpan template..

Kemudian alihkan pada tab pengaturan - bagian Format.

Simpan kode
<span class=”fullpost”>
</span>

Di kolom template posting. Artinya tulisan tadi akan selalu tampil pada awal posting kita.

Simpan pengaturan dan mulailah posting.

Yang perlu diperhatikan adalah, posting pada bagian Edit HTML. Jangan di compose. Nanti script akan hilang.
Masukkan teks yang sekitar 2 paragraf sebelum <span class=”fullpost”> dilanjutkan dengan teks penuh. Diakhiri kode </span>

Contoh

Blog adalah sebuah catatan harian yang bersifat pribadi dan umum yang diterbitkan secara elektronik melalui media Internet. Tampilan umum dari sebuah blog mirip sebuah website. Namun blog berisi sejumlah tulisan dan tertata langsung oleh template yang disediakan. Blog saat ini banyak digandrungi para netter selain forum Friendster. Blog merupakan sarana yang pas bagi para netter untuk berekspresi dan mengeluarkan pendapatnya tanpa batasan. Karena dengannya, anda dapat membuat tulisan-tulisan yang tidak terbatas dengan tema dan konteks. <span class=”fullpost”>

Isi dari blog sendiri sangat simpel. Kita dapat membuat tulisan dan langsung dapat dibaca oleh netter lain. Ingin tau pendapat orang lain atas tulisan anda? Fasilitas comment sudah disediakan untuk mengomentari tulisan anda. Ditambah lagi banyaknya optimalisasi yang bisa kita buat. Dari mulai pemasangan widget, polling, blogroll, foto, video dan lainnya sebagai media pemuas ekspresi anda. Jaringan pertemanan pun bisa kita jalin disini. Jadi kita bisa tukar informasi dengan teman yang jauh sekalipun. </span>

Hasilnya teks akan ditampilkan

Blog adalah sebuah catatan harian yang bersifat pribadi dan umum yang diterbitkan secara elektronik melalui media Internet. Tampilan umum dari sebuah blog mirip sebuah website. Namun blog berisi sejumlah tulisan dan tertata langsung oleh template yang disediakan. Blog saat ini banyak digandrungi para netter selain forum Friendster. Blog merupakan sarana yang pas bagi para netter untuk berekspresi dan mengeluarkan pendapatnya tanpa batasan. Karena dengannya, anda dapat membuat tulisan-tulisan yang tidak terbatas dengan tema dan konteks. Selanjutnya..


No comments:

ayo, komentari apa yang telah anda baca..! berkomentar berarti telah ikut melestarikan budaya ngeblog. jangan sia-siakan waktu anda dengan berdiam diri.. berkaryalah dan menginspirasi orang lain..!

Powered by Blogger.